23 December 2024
Posmetronews.com | Media Informatif, Kritis & Konstruktif
Entertainment

Kolaborasi Artis Pop Dangdut Gelar ‘Tali Kasih untuk Sukabumi’ Didukung LMP dan Petir

POSMETRONEWS.COM – Kabupaten Sukabumi di Jawa Barat ternyata masih mengusik sikap peduli kemanusiaan, karena baru saja tertimpa bencana banjir bandang dan tanah longsor. Sampai sekarang tidak sedikit warga masyarakat yang hidup dalam posko-posko darurat atau tempat pengungsian dan mereka masih butuh uluran tangan.

Atas dasar itulah maka sejumlah artis dan musisi dari Jakarta, bikin acara ‘Kolaborasi Musik Pop & Dangdut – Tali Kasih untuk Sukabumi’ yang digelar Rabu (18 Desember 2024) malam kemarin, di Sparks Life Hotel, Mangga Besar, Jakarta Barat.

Sedangkan acaranya itu sendiri diinisiasi oleh para seniman (artis penyanyi dan musisi) yang peduli kemanusiaan, acara ‘Kolaborasi Musik Pop & Dangdut – Tali Kasih untuk Sukabumi, juga didukung oleh Laskar Merah Putih (LMP) dan Persaudaraan Timur Raya (Petir). Termasuk dari kalangan artis ternama Ibukota Jakarta.

“Tak lupa kami mengucapkan syukur alhamdulillah, karena acara penggalangan dana untuk warga masyarakat Kabupaten Sukabumi yang jadi korban bencana banjir bandang dan tanah longsor, bisa berjalan lancar dan sukses. Meski tak terlalu maksimal donasinya, namun hasilnya segera kita kirim ke posko-posko darurat di wilayah bencana,” kata Rani Ve dalam keterangannya kepada POSMETRONEWS, Jumat (20/12/2024).

Masih menurut Rani Ve selaku Ketua Panitia yang juga dikenal sebagai ‘Duta Rempah Nusantara‘ dan ‘SRIKANDI LASKAR Merah Putih‘, hasil donasi segera dibelanjakan dalam bentuk barang-barang dan makanan serta minuman atau kebutuhan Sembako.

“Dalam kurun waktu beberapa hari kedepan, kita akan segera mendatangi posko-posko darurat, dimana warga masyarakat khususnya di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, paling berat terdampak bencana banjir bandang dan tanah longsor,” ucap Rani Ve.

Nampak ikut hadir dan memberikan dukungan, Panglima Laskar Merah Putih Logo yang mewakili Ketum Arsyad Canu dan juga Ketua Petir Alex Kadju. Sedangkan deretan artis-artis yang terlibat antara lain Machica Moctar, Tonny Seno, Jay Kondang In, Rachma Julia, Novita Usman, Jenny Sari, Nabila Putri serta banyak lagi.

“Berkat keterlibatan rekan-rekan artis, akhirnya banyak yang hadir dan memberikan donasinya. Sedangkan acara Kolaborasi Musik Pop & Dangdut – Tali Kasih untuk Sukabumi, benar-benar merupakan kerja keras bareng-bareng,” terangnya, lagi.

Rani Ve sebagai Ketua Panpel dan atas nama artis-artis yang terlibat, tak lupa ingin mengucapkan rasa terima kasih kepada kalangan donatur yang hadir. “Kita segera mendatangi posko bencana Laskar Merah Putih di Pelabuhan Ratu, Sukabumi,” pungkasnya. © RED/RAMADHAN ALDIANSYAH

Related posts

Kimberlyn Sugianto Dukung Penuh INLA Indonesia Untuk Pembuatan Music Video Judul ‘Lembayung Senja’

Redaksi Posmetronews

Chic’s Musik Gelar Ajang Anak Band Competition Sambut Perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan RI

Redaksi Posmetronews

Saat Desainer Migi Rihasalay Ikut di Ajang JFC 2024 Anggap Sebagai Momentum ‘Tribute to Mr Dynand Fariz’

Redaksi Posmetronews

Leave a Comment